Dinas Pariwisata Pede Mobil dan Motor Listrik Tambah Daya Pikat Bali

Dinas Pariwisata Pede Mobil dan Motor Listrik Tambah Daya Pikat Bali
Kepala Dinas Pariwisata Bali Tjok Bagus Pemayun meyakini penggunaan kendaraan listrik akan menambah daya tarik Bali. Apalagi jika digunakan di kawasan wisata.

Jafarindonesia.com – DENPASAR – Kepala Dinas Pariwisata Bali Tjok Bagus Pemayun meyakini penggunaan kendaraan listrik akan menambah daya tarik Bali. Apalagi, jika mobil listrik maupun sepeda motor listrik seliweran di kawasan wisata.

Hal ini juga sesuai dengan wacana penggunaan kendaraan listrik oleh Gubernur Bali Wayan Koster. Tujuannya, demi mempercepat target mengurangi 41 ribu ton emisi karbon pada 2026 mendatang.

“Pak Gubernur menginginkan agar Bali sebagai destinasi terfavorit dan sustainable yang sesuai dengan Nangun Sat Kerthi Loka Bali. Salah satunya, mendorong penggunaan kendaraan listrik utamanya di kawasan pariwisata,” ungkap Tjok Bagus, Senin (30/1/2023).

Baca juga: Netizen Twitter Heboh Majelis Hakim Vonis Mati Ferdy Sambo

Ia menilai kehadiran kendaraan listrik yang lebih ramah lingkungan akan berdampak positif. “Dapat meningkatkan kualitas udara di kawasan dan membuat masyarakta, serta wisatawannya lebih sehat,” lanjutnya.

Menurut Tjok Bagus, usai pandemi COVID-19 selama kurang lebih dua tahun, kini wisatawan cenderung mencari destinasi wisata yang menawarkan alam dan gaya hidup sehat.

Karenanya, ia berharap penggunaan mobil listrik dan motor listrik dapat menyasar kawasan-kawasan wisata yang padat wisatawan terlebih dahulu. Seperti, Kuta, Seminyak, Sanur, hingga Ubud.

Baca juga: Manfaat Digital Marketing Bagi Perusahaan Untuk Jangka Panjang

“Ini (peluang) juga harusnya bisa ditangkap oleh teman-teman di komponen pariwisata Bali untuk mendorong atau menganggarkan pembelian kendaraan listrik. Khususnya bagi perusahaan dan hotel-hotel agar dalam operasionalnya juga dapat menggunakan kendaraan listrik,” imbuhnya.

Sebelumnya Pemerintah Provinsi Bali resmi meluncurkan Rencana Aksi Daerah (RAD) Percepatan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai 2022-2026.

Dalam hal ini, Gubernur Koster menargetkan agar Bali dapat menjadi pelopor dalam penggunaan kendaraan listrik di Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar